Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)
Nama Sekolah : SD No 3 Munggu
Tema :
Diri Sendiri
Mata Pelajaran : IPA
Kelas/Semester : I / 1
Alokasi Waktu : 3 35 menit
I.
Standar Kompetensi :
1. IPA
Mengenal anggota tubuh dan kegunaanya,
serta cara perawatannya.
2. Bahasa Indonesia
Memahami
teks pendek dengan membaca nyaring.
3. Matematika
Melakukan penjumlahan dan pengurangan
bilangan 1 sampai 20.
4. PKn
Menerapkan hidup rukun dalam perbedaan.
II.
Kompetensi Dasar
1. IPA
Mengenal bagian-bagian tubuh dan kegunaannya, serta cara perwatannya.
2. Bahasa Indonesia
Membaca
nyaring suku kata dan kata dengan lafal yang tepat
3. Matematika
Membilang banyak benda.
4. PKn
Membedakan ciri-ciri jenis kelamin antara
laki-laki dan perempuan.
III.
Indikator
1. IPA
a)
Menunjukan
bagian-bagian tubuh ( mata, hidung, telinga, dll)
b)
Menyebutkan
bagian-bagian anggota tubuh
c)
Menceritakan
kegunaan tubuh
2. Bahasa Indonesia
a)
Mengenal
huruf-huruf
b)
Membaca
huruf-huruf sebagai suku kata
c)
Membaca
huruf-huruf sebagai kalimat sederhana
3. Matematika
Menuliskan lambang bilangan 1-20
4. PKn
a)
Menjelaskan ciri – ciri fisik perbedaan antara
laki – laki dan perempuan.
b)
Menceritakan kegiatan yang dilakukan oleh laki –
laki dan perempuan.
IV.
Tujuan Pembelajaran
1. IPA
a)
Siswa
dapat menjelaskan anggota tubuh
b)
Siswa
dapat menyebutkan bagian-bagian anggota tubuh
c)
Siswa
dapat menceritakan kegunaan tubuh
2. Bahasa Indonesia
a)
Siswa
dapat mengenal huruf-huruf
b)
Siswa
dapat membaca huruf-huruf sebagai suku kata
c)
Siswa
dapat membaca huruf-huruf sebagai kalimat sederhana
3. Matematika
a)
Siswa
dapat menuliskan lambang bilangan 1 – 20
b)
Siswa
dapat mengurutkan bilangan dari 1 – 20
4. PKn
a)
Siswa
dapat menjelaskan ciri - ciri fisik perbedaan antara laki - laki dan
perempuan.
b)
Siswa
dapat menceritakan kegiatan yang dilakukan oleh laki – laki dan
perempuan.
V.
Materi Pokok : Anggota Tubuh
VI.
Metode Pembelajaran
1.
Ceramah
2.
Tanya
Jawab
3.
Diskusi
Kelompok
VII.
Langkah-langkah Pembelajaran
A.
Kegiatan Awal
1. Guru mengucapkan salam dan mengecek
kegadiran siswa.
2. Guru mengkondisikan kelas.
3. Guru menyampaikan tema yang akan
dipelajari.
4. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.
5. Guru memberikan apersepsi melalui tanya
jawab yang berhubungan dengan tema atau materi pembelajaran (anggota tubuh).
B.
Kegiatan Inti
Ekplorasi
a)
Guru
mengajak siswa bernyanyi bersama (Dua Mata Saya)
b)
Guru
menugaskan siswa mengamati bagian-bagian tubuh teman sebangkunya. (IPA)
c)
Guru
menunjuk beberapa siswa secara bergiliran untuk menyebutkan bagian-bagian
tubuhnya (IPA)
d) Guru menugaskan siswa untuk menghitung
jumlah tiap-tiap anggota badan siswa, seperti : mata, tangan, jari tangan,
hidung, dll. (Matematika)
Elaborasi
a) Guru memasang gambar bagian-bagian tubuh
yang berisi nama seperti mata.
b) Siswa diajak mengenali huruf-huruf pada
gambar tersebut.
(Bhs. Indonesia)
c) Siswa ditugaskan untuk mencari huruf-huruf
kemudian menyusunnya menjadi nama bagian tubuh sesuai dengan gambar. (Bhs.
Indonesia)
d) Guru membagi siswa menjadi 8 kelompok.
e) Guru mengajak siswa bermain tebak-tebakan,
masing-masing kelompok ditugaskan untuk memperagakan tugas yg diberikan oleh
guru.
Misalnya :
·
Salah
satu anggota kelompok ditugaskan untuk menutup matanya, kemudian anggota yg
lain ditugaskan untuk menebak berapa jumlah jari yang diacungkan temannya
tersebut. Setelah kegiatan itu, anak-anak diminta untuk menjawab pertanyaan
dari guru : mata berguna untuk ....
·
Salah
satu anggota kelompok ditugaskan untuk menutup matanya, sedangkan anggota
kelompok yang lain diminta untuk mendekatkan bunga cempaka dihidung temannya
tersebut, kemudian teman yang ditutup matanya itu menebak bau apakah itu.
Setelah kegiatan tersebut, siswa diminta menyimpulkan. Hidung berguna untuk ....
·
Kegiatan
selanjutnya siswa yang ditutup matanya ditugaskan untuk menebak apa rasa
minuman yang diminum tersebut. Setelah kegiatan tersebut, siswa diminta
menyimpulkan. Lidah berguna untuk ....
Konfirmasi
a) Guru memberikan penguatan kepada siswa
yang berhasil baik.
b) Guru memberikan pembenaran terhadap hasil
ekplorasi dan elaborasi yang dilakukan siswa.
c) Guru memberikan kesempatan siswa untuk
mengajukan pertanyaan.
C.
Kegiatan Akhir
1. Guru bersama siswa menyimpulkan materi
yang telah dibahas.
2. Guru mengadakan evaluasi hasil belajar
siswa.
3. Guru memberikan tindak lanjut kepada siswa
berupa pekerjaan rumah (PR).
VIII.
Sumber Belajar
-
Gambar
tubuh manusia
-
Gambar-gambar
bagian tubuh (mata, hidung, telinga, mulut, gigi, lidah, tangan, kaki, jari
tangan)
-
Kartu
huruf dan angka.
-
Kain
untuk menutup mata
-
Bunga
cempaka
-
Air
gula
-
Kapas
basah
-
Buku
Tematik Kelas 1, karangan, penerbit
IX.
Penilaian
a.
Kognitif
Dilakukan dengan menggunakan tes.
b.
Afektif
Dengan mengamati sikaf anak dalam pembelajaran.
c.
Psikomotor
Diamati selama proses pembelajaran.
X.
Soal-soal
1.
Bagian tubuh yang ada pada bagian kepala, kecuali ….
a.
mata c.
hidung
b.
telinga d.
kaki
2.
Bagian tubuh kita yang tidak berpasangan adalah ….
a.
mulut c.
tangan
b.
telinga d.
mata
3.
jari jari tangan semuanya ada . . .
a. empat c.
enam
b. tujuh d.
sepuluh
4.
Jawab dengan singkat pertanyaan berikut!
a)
Mata berguna untuk ….
b)
Telinga berguna untuk ….
c)
Saat berlari kita menggunakan ….
d)
Untuk mengambil benda menggunakan ….
5.
Isilah kolom dengan huruf yang sesuai
a.
|
b.
|
c.
|
XI.
Kunci Jawaban
1.
d
2.
a
3.
d
4.
a) melihat
b) mendengar
c) kaki
d) tangan
5. a)
|
b)
|
c)
|
Mengetahui,
Kepala SD No. 3 Munggu Guru Kelas 1
I Made Kardiana,S.Pd I Putu Sutrisna, S.Pd
Tidak ada komentar:
Posting Komentar